Semarang - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo memastikan meneken hasil penetapan UMK tahun 2018 kabupaten kota di Jawa Tengah pada Senin malam. Ia memastikan tidak akan ada yang berubah dari usulan kabupaten kota yang sudah disepakati. Namun untuk yang belum mencapai kesepakatan antara dewan pengupahan, usulan yang ada akan dibahas terlebih dahulu perhitungannya. Ganjar juga memastikan akan menambahkan klausul soal upah bagi pekerja yang mempunyai masa kerja diatas 1 tahun. (tutuk/hid)
